banner

Minggu, 22 Desember 2013

Tentang Trend 2 : Struktur dan Karakteristik Trend

Secara umum semua jenis trend memiliki tiga pola zona area seperti yang tergambar dibawah ini,

Daerah konsolidasi baik itu dilevel top maupun dilevel bottom adalah daerah dimana akhir dari suatu trend dan awal dari suatu trend baru. Ciri utama didaerah ini adalah flat market, dimana bisa saja terjadi hari ini turun dan besoknya naik atau dua hari naik kemudian turun lagi. Yang mau menjual karena melihat trend turun belum berakhir boleh saja. Yang mau membeli karena melihat ini awal suatu trend baru boleh juga. Tidak ada yang salah dizona ini karena market masih bisa bergerak turun dan naik. 
Zona lainya dalam struktur sebuah trend adalah rally area. Daerah ini merupakan daerah paling berbahaya bila salah dalam posisi trading. Di daerah ini trend kelihatan lebih jelas karena pergerakan harga yang terjadi lebih banyak searah dengan trend. Jadi kalau trend turun, turunnya lebih banyak dari pada naiknya atau kenaikan yang terjadi hanya merupakan koreksi-koreksi kecil. Begitupun sebaliknya yang terjadi jika trend naik.
Berdasarkan kepada jenis trend, pola dari struktur diatas berbeda antara suatu tipe dengan tipe lainnya. Minor Trend biasanya mempunyai zona rally area yang sempit, terkadang ada juga yang tidak mempunyai rally area sama sekali. Struktur dari minor trend itu dapat digambarkan sebagi berikut,
Contoh dari minor trend yang terjadi adalah grafik CHF berikut ini,
 
Minor trend ini terjadi berdurasi hampir lima bulan dimulai dari bulan Januari sampai dengan bulan Mei dan tanpa ada rally area sama sekali, karena terlalu penuh konsolidasi. Ciri lain dari minor trend ini adalah daerah top atau bottom terkadang tidak terlalu lama konsolidasinya. Jadi puncak atau bottomnya lebih cepat menghilang, terkadang hanya bisa beberapa hari saja diujung titik top atau bottomnya.
Pola lain dari minor trend adalah konsolidasi area yang kecil dan rally area yang cukup lebar, seperti yang tergambar dibwah ini,
 
Contoh grafik yang belum selesai dan diperkirakan hanya sebagai minor trend adalah seperti grafik GBP dibawah ini,
Setelah terjadi "daily spike" dabawah areal 1.5 diawal bulan Juli market bergerak naik. Antara level 1.52 sampai dengan level 1.58 terjadi small rally dan diatas level 1.58 terjadi banyak konsolidasi. Sementara ini dicurigai trend ini hanya merupakan minor trend yang hampir berakhir.
Berbeda dengan minor trend, mayor trend dan super trend memiliki ketiga jenis area diatas. Biasanya dalam satu tahun atau dua tahun sekali ada satu super trend yang terjadi. Dan terkadang didaerah konsolidasi area sebelum mayor trend terjadi didahului oleh terjadinya beberapa minor trend. Meskipun hampir semua mata uang terkait dengan Dollar, pola grafik yang terjadi tidak sama satu dengan yang lainnya. Bisa saja satu mata uang mengalami kondisi mayor trend sementara yang lain hanya minor trend. Contoh dari mayor trend yang terjadi adalah kenaikan JPY yang dimulai sekitar bulan Oktober 2012 yang lalu. Setelah melewati rally area dalam enam bulan terakhir ini JPY masih dianggap berada dalam top konsolidasi area yang belum selesai.
 
 Contoh mayor trend yang belum selesai dan sedang akan terjadi adalah seperti grafik CHF berikut ini,
 
Lamanya waktu konsolidasi yang terjadi mengindikasikan kemungkinan untuk terjadinya rally area menuju ke level 0.7000 pada tahun depan. Karena ini baru titik awal dan kemungkinan merupakan mayor trend, penurunan ini bisa terjadi sepanjang tahun depan atau paling tidak untuk jangka waktu enam bulan kedepan. Terkadang dalam mayor trend yang cukup panjang jangka waktunya dapat terjadi suatu minor trend.
Contoh dari suatu super trend adalah grafik CHF dibawah ini,
 
Jadi kalau dilihat mayor trend yang akan terjadi ini sebenarnya terjadi dalam suatu super trend yang belum berakhir atau boleh dikatakan juga trend didalam trend. Melihat dari kondisinya mayor trend yang akan terjadi ini merupakan trend terakhir dari super trend yang terjadi. Untuk sementara ini belum ada suatu super trend yang diperkirakan akan terjadi, tetapi setelah tahun depan kemungkinan ada suatu super trend  yang akan terjadi.